Klik disini

02/11/2020

Presiden Jokowidodo Memberikan Apresiasi Kepada Para Penerima Beasiswa Internasional

Presiden Jokowidodo Memberikan Apresiasi Kepada Para Penerima Beasiswa Internasional
Foto Presiden Jokowidodo

Jakarta, (Faisolofficial.com) - Ungkap Pak Presiden Ir. Jokowidodo, Saya ingin mengucapkan selamat kepada para penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) yang terpilih untuk belajar ke berbagai perguruan tinggi terbaik di dalam maupun luar negeri. 

Pesan saya, saudara-saudara harus mengejar pengetahuan baru yang terus bermunculan. Gunakan kesempatan ini untuk mengasah dan memperkuat karakter, mengasah talenta, memperkuat keterampilan. Kesempatan ini hendaknya juga dijadikan sarana untuk memperkokoh rasa kebangsaan, kemanusiaan, dan keindonesiaan. 

Khusus kepada para penerima beasiswa yang akan menempuh pendidikan di luar negeri, saya ingatkan bahwa saudara-saudara adalah wajah Indonesia di masyarakat internasional. Tunjukkan bahwa Indonesia itu damai dan bersatu, penuh toleransi, dan selalu bhinneka tunggal ika. 

Promosikan Indonesia di masyarakat internasional untuk berwisata dan berinvestasi di Indonesia yang membawa kebaikan bagi masa depan Indonesia. Belajar sebaik-baiknya dan selesai dengan tepat waktu. Indonesia menantikan kiprah dan peran serta saudara-saudara untuk membangun bangsa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan Komentar anda di bawah ini, sesuai apa yang anda baca